Visit Bandung

14 Agustus 2015

Daftar Proyek Besar Kota Bandung

Kota Bandung memang menjadi salah satu kota di Indonesia dengan tingkat pembangunan kota yang pesat. Sama dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia, Kota Bandung mengalami perubahan cukup drastis dalam 5 tahun terakhir. Sebagai perbandingan, dulu jumlah apartemen dan hotel di Kota Bandung masih bisa dihitung jari, namun sekarang sudah hampir tidak terhitung.

Selain itu juga Kota Bandung memiliki berbagai proyek besar yang didominasi untuk infrastruktur kota. Pembangunan yang pesat dan tidak diimbangi dengan infrastruktur merupakan faktor utama dari masalah perkotaan. Berikut ini merupakan daftar beberapa proyek besar di Kota Bandung :

1  . BIUTR (Bandung Intra Urban Toll Road)
Proyek tol dalam kota ini dibangun untuk mengatasi masalah kemacetan di Kota Bandung juga. Nantinya tol ini akan akan menghubungkan barat dan timur Kota Bandung. Tol ini akan berawal dari Jalan Surapati dan berakhir Tol Gedebage (Interchange) yang terhubung dengan Tol Purbaleunyi KM 149. Jarak tol ini sejauh + 27 km. Nantinya tol ini juga akan terhubung dengan Stadion GBLA (Gelora Bandung Lautan Api).

2  . Danau Resapan Gedebage
Berbagai cara dilakukan Pemkot Bandung untuk mengurangi masalah banjir di Kota Bandung terutama saat musim hujan. Diantaranya membersihkan gorong-gorong dan membuat program 1 juta biopori. Namun rupanya itu masih belum cukup. Pemkot Bandung juga berencana membangun danau resapan di daerah Gedebage.Diharapkan nantinya danau ini dapat berfungsi sebagai tempat menyimpan cadangan air Bandung Timur sekaligus untuk mengurangi masalah banjir di Kota Bandung.

3  . Bandung Teknopolis
Bandung teknopolis merupakan salah satu proyek besar Kota Bandung. Nantinya Bandung Teknopolis merupakan sebuah kota mandiri di Bandung Timur. Jadi di sini nantinya semua kegiatan akan berbasis teknologi. Tidak hanya itu, bahkan beberapa perusahaan teknologi terkemuka dan terkenal akan dibangun di sini seperti Google, Twitter dan Facebook. Bandung teknopolis juga dibangun untuk mewujudkan silicon valley Indonesia. Jadi nanti Kota Bandung akan menjadi kota pertama di Indonesia yang memiliki silicon valley. Bahkan rencananya Kantor Pemkot Bandung dan semua instansi Pemkot Bandung akan dipindah ke Bandung Teknopolis. Bandung teknopolis juga diproyeksi akan menyerap sekitar 400 ribu karyawan.

4  . Bandung Sky Walk
Untuk mengatasi kemacetan di pusat wisata Kota Bandung,Pemkot Bandung akan membangun Sky Walk. Sky Walk merupakan jembatan untuk pejalan kaki. Sky Walk di Kota Bandung rencananya akan dibangun di daerah Cihampelas .Pembangunan Sky Walk ini juga salah satu upaya Pemkot untuk mengurangi kemacetan di Kota Bandung ,terutama di pusat wisata.Jadi nantinya para wisatawan tidak usah menggunakan kendaraan pribadi, cukup menggunakan SkyWalk ini saja. Proyek ini dibangun tahun 2016. Berikut rencana rutenya:

1.Cihampelas (Depan RS. Advent) – Cihampelas (Depan Hotel Aston Promenade)
2.Cihampelas (Depan Hotel Aston Promenade) - Persimpangan Jalan Cihampelas dan Dr. Djunjunan

Note :
Skywalk tahap pertama sepanjang + 450 meter telah di rampung dibangun pada awal tahun 2017 mulai dari  sampai Hotel Aston Promenade Cihampelas. Kini Pemkot Bandung tengah menggodok rencana pembangunan Skywalk Cihampelas tahap kedua. Untuk melihat wujud Skywalk tahap pertama klik Teras Cihampelas/Cihampelas Skywalk

5  . Cable Car
Pemkot Bandung juga membangun sistem transportasi massal yaitu Cable Car. Cable Car ini rencananya akan menghubungkan Cihampelas – Taman Sari. Cable Car ini rencananya dapat menampung sekitar 36 penumpang. Proyek ini rencananya akan dibangun akhir tahun 2015. Namun karena ada beberapa kendala,  proyek ini akan dimulai pada tahun 2018.

6  . Pembangunan 15 Apartemen Rakyat
Apartemen rakyat merupakan sebuah program Pemkot Bandung untuk mengatasi permasalah sosial yang ada di Kota Bandung. Pembangunan 15 apartemen rakyat di berbagai titik di Kota Bandung. Diharapkan dapat mengurangi warga yang tinggal di tempat tidak layak huni .Jadi nantinya warga tidak mampu bisa punya dan tinggal di apartemen ini.

Mudah-mudahan semua proyeknya bisa berjalan lancar dan mari kita wujudkan BANDUNG JUARA

Kritik dan Saran bisa disampaikan melalui muhfauzanp@gmail.com

Sumber :


Share:

6 komentar:

  1. Balasan
    1. Do'akan saja mudah2an proyek2nya bisa terwujud

      Hapus
  2. penghijauan bandung harus tetap terpelihara
    sinathria.com

    BalasHapus
  3. kami mempunyai item instalasi penangkal petir electrostatis bermerk flash vectron
    www.solusipetir.com

    sekian info dari kami.
    terimakasih

    BalasHapus
  4. Good luck penghijauan kota bandung harus tetap d jaga

    BalasHapus